Menulis & Mengirim Pesan Email di Android

Informasi ini berlaku bagi aplikasi Gmail untuk Android 4.0 dan yang lebih baru.
  1. Saat melihat daftar percakapan, sentuh ikon  Tulis.
  2. Jika memiliki lebih dari satu akun Gmail, Anda dapat menyentuh akun yang ditampilkan untuk memilih akun lain.
  3. Di bidang Kepada, masukkan alamat email. Saat mengetik alamat email, sebaiknya Anda mencocokkan alamat dari kontak. Untuk memilihnya, sentuh salah satu alamat.
    • Untuk menghapus alamat, sentuh nama atau alamat itu, lalu sentuh X yang muncul di samping alamat tersebut.
    • Untuk menambahkan alamat di bidang Cc atau Bcc, sentuh Menu (  atau tombol menu perangkat) dan pilihTambahkan Cc/Bcc.
  4. Masukkan subjek pesan.
  5. Masukkan teks pesan.
    • Untuk melampirkan foto, sentuh Menu (  atau tombol menu perangkat) dan pilih Lampirkan foto.
  6. Sentuh  Kirim di bagian atas.
Jika Anda belum siap untuk mengirim pesan, sentuh Menu (  atau tombol menu perangkat) dan pilih Simpan draf. Anda dapat menemukan draf dengan menyentuh Gmail icon ikon Gmail dan memilih Draf.
Untuk meninggalkan pesan, sentuh Menu (  atau tombol menu perangkat) dan pilih Buang.
Jika Anda tidak tersambung dengan jaringan - misalnya, jika Anda mengaktifkan mode Pesawat - pesan yang Anda kirim akan disimpan dengan label Kotak Keluar hingga Anda terhubung lagi ke jaringan.

Disarankan sebelum memulai tindakan membaca, menulis, mengirim, dan selanjutnya tindakan lain terhadap email, aplikasi email Gmail sebaiknya disinkronkan terlebih dahulu dengan perangkat Android-nya. Berikut adalah beberapa gejala umum masalah sinkronisasi yang ditemui bila Gmail tidak disinkronkan terlebih dahulu:
  • Tidak bisa mengirim email, atau email macet saat dikirim.
  • Tidak bisa menerima email baru.
  • Tidak bisa membuka atau membaca email.
  • Tidak memuat kotak masuk.
  • Bug “akun tidak disinkronkan”.
  • Tidak menerima pemberitahuan untuk pesan baru.
  • Aplikasi sangat lambat.
Ikuti langkah pemecahan masalah untuk membantu menyelesaikan masalah sinkronisasi.

Disadur dari:
https://support.google.com/mail/answer/2819488?hl=id&ref_topic=2879072
https://support.google.com/mail/troubleshooter/2650727?hl=id&ref_topic=2819493

Tags:

Bagikan:

0 Komentar